Tuesday, May 8, 2012

Indonesiaku


Tersenyum aku memandangmu
Tersenyum aku memandang tegapmu
Tersenyum aku menyusuri hari-harimu
Tersenyum aku melihat gejolak semangat juangmu
Kau, pendahulu-pendahuluku.....

Dada ku busungkan, bangga aku sebagai anak negeri
Tegak ku berjalan, bangga aku sebagai penerus bangsa
Tapi dulu,
Saat ku mendengar Indonesiaku, terdahulu...

Semangat bergejolak, semangat aliri nada dalam darah
Tapi dulu,
Saat martabat bangsaku masih tinggi dimata dunia

Kemana Indonesiaku, kemana semangat juang muda-mudi bangsaku?
Menghilangkah bersama kisah seorang Bung Karno dan rekan-rekan kala mereka mampu menekuk kaki-kaki penjajah?
Kemana Indonesiaku, kemana jemari muda-mudi bangsaku yang berani itu?
Menghilangkah bersama uang-uang yang begitu ampuh menutupi pandangan-pandangan kemajuan bangsa?

Indonesiaku dulu Indonesia gagah berani
Merah-putihnya mampu menggetarkan bumi dan cakrawala
Indonesiaku dulu Indonesia berjiwa satria
Dikala kaum-kaumnya bersatu melawan dominasi penganiayaan dan ketidak adilan dari kaki-kaki penjajah

Kemana cita-cita Indonesiaku dulu?
Tertutupkah dengan senggemgam uang haram?
Kemana cita-cita Indonesiaku dulu?
Terbataskah hanya untuk tuan-tuan berkantong tebal?

Bumiku, bumi yang dulu
Rinduku untuk Indonesiaku....